Selamat Datang di Website Resmi Pemerintah Desa Balongan.. Ayo sukseskan program Vaksin... Bayarlah Pajak PBB sebelum tanggal 31 November 2023

Artikel

Peringati Internasional Firefighter Day 2023, PT. Kilang Pertamina Internasional Gelar Sosialisasi Penanggulangan Kebakaran Awal di Desa Balongan

09 Mei 2023 15:08:07    245 Kali Dibaca  Berita Desa

Pemdes Balongan - Dalam rangka memperingati Internasional Firefighter Day Tahun 2023, PT. Kilang Pertamina Internasional atau KPI gelar sosialisasi Penanggulangan Kebakaran Awal.

Acara yang bertajuk penanggulangan kebakaran awal itu digelar pada Selasa, 9 Mei 2023 yang berlangsung di Aula Desa Balongan, Kecamatan Balongan, Kabupaten Indramayu.

Pelaksanaan sosialisasi penanggulangan kebakaran awal tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Balongan, Radi Bin Tjasmad beserta aparat Desa Balongan.

Selain itu, kegiatan sosialisasi Penanggulangan Kebakaran Awal juga turut dihadiri oleh perwakilan dari masing-masing RT, RW hingga Kader Posyandu.

Dalam sambutannya, Kuwu Radi berharap agar kegiatan penanggulangan kebakaran ini bisa menjadi pembelajaran sekaligus menambah wawasan warga Desa Balongan.

" Saya selaku kuwu Desa Balongan meminta pada Bapak/Ibu yang hadir agar menyimak dengan seksama apa yang nanti disampaikan oleh narasumber," ujar Radi dalam sambutannya.

" Saya berharap setelah selesai acara ini, Bapak/Ibu bisa memberikan edukasi kepada warga di wilayahnya akan pentingnya penanggulangan kebakaran awal salah satunya kebakaran yang diakibatkan gas rumah tangga," tambahnya mengatakan. 

Dalam pelaksanaannya, sosialisasi penanggulangan kebakaran awal dipandu langsung oleh Rizky Anggia Putri, selaku perwakilan dari PT. Kilang Pertamina Internasional.

Peserta yang hadir juga disajikan video simulasi awal mengenai penanggulangan kebakaran awal seperti titik kumpul jika terjadi bencana serta sirine evakuasi warga.

Tak hanya sebatas video simulasi, dalam kegiatan sosialisasi ini, peserta yang hadir juga diajak untuk melihat secara langsung mengenai simulasi penanggulangan kebakaran awal.

Dalam simulasi tersebut, pemandu atau narasumber yang dalam hal ini dipimpin oleh Otong Kamaruzaman selaku pihak dari Fire and Insurance Fungsi HSSE juga memperagakan simulasi kebakaran awal gas rumah tangga.

Otong memperagakan bagaimana proses terjadinya kebakaran gas seperti yang diakibatkan kebocoran gas rumah tangga.

Tak hanya itu, Otong juga memberikan gambaran mengenai proses penanganan jika terjadi kebakaran akibat dari tabung gas yang bocor saat memasak.

Salah satu hal yang dititikberatkan dalam penanganan kebakaran ini, Otong meminta warga tidak panik.

"Jika terjadi kebakaran, ibu-ibu/bapak diharapkan tetap tenang dan berusaha mencari titik awal mula yang menjadi penyebab terjadinya kebakaran, sehingga bisa dicari solusi menangani kebakaran tersebut" tutur Otong.

Otong juga memberikan sesi tanya jawab kepada peserta yang hadir sehingga kegiatan sosialiasi penanggulangan kebakaran awal menjadi lebih rileks.

Salah satu peserta yang hadir juga menyampaikan saran kepada narasumber mengenai pentingnya alat pemadam kebakaran.

"Kami selaku warga berharap pihak terkait agar bisa menyediakan bantuan atau hibah alat pemadam seperti APAR yang bisa dipasang di tiap-tiap rumah karena saat ini hampir sebagian warga sudah menggunakan gas alam," ungkap Jaidi salah perwakilan dari warga RT 007.

Otong menyambut baik upaya yang diharapkan oleh warga Balongan dan pihaknya akan segera menyampaikan usulan tersebut kepada pihak terkait untuk ditindaklanjuti.

Adapun kegiatan ini ditutup dengan kegiatan pembagian doorprize dan sesi foto bersama.***

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Peta Wilayah Desa

 Komentar

 Media Sosial

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:64
    Kemarin:168
    Total Pengunjung:113.599
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:172.70.80.33
    Browser:Mozilla 5.0